DPC PERADI Batam Berduka, Mantan Ketua Abdul Kadir, S.H., M.H. Tutup Usia DPC PERADI Batam Berduka, Mantan Ketua Abdul Kadir, S.H., M.H. Tutup Usia

DPC PERADI Batam Berduka, Mantan Ketua Abdul Kadir, S.H., M.H. Tutup Usia


Etahnews.id | BATAM - 
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Kota Batam tengah diliputi duka mendalam atas wafatnya Abdul Kadir, S.H., M.H., mantan Ketua DPC PERADI Batam yang terakhir menjabat sebagai Penasihat DPC PERADI Kota Batam.

‎Kabar duka tersebut menyisakan kesedihan mendalam bagi keluarga besar PERADI Batam. Almarhum dikenal sebagai sosok advokat senior yang berdedikasi tinggi, berintegritas, serta memiliki peran penting dalam penguatan organisasi dan penegakan kode etik profesi advokat di Kota Batam.

‎Pantauan di rumah duka yang berlokasi di Kampung Jabi, Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Rabu (21/01/2026), tampak jajaran pengurus dan anggota DPC PERADI Batam hadir untuk menyampaikan rasa belasungkawa secara langsung kepada keluarga almarhum.

‎Hadir di antaranya Ketua DPC PERADI Kota Batam Mustari, S.H., Sekretaris DPC PERADI Kota Batam Dr. Isfandir Hutasoit, S.H., M.H., serta Bendahara DPC PERADI Kota Batam Tantimin, S.H., M.H. Ketiganya secara bersama-sama menyampaikan ucapan turut berdukacita yang mendalam atas kepergian almarhum.

‎“Almarhum merupakan figur panutan, mentor, serta tokoh penting dalam perjalanan dan perkembangan PERADI Batam. Almarhum menjabat Ketua DPC Peradi Batam tahun 2006 - 2016. Jasa dan pengabdian beliau akan selalu kami kenang,” ujar perwakilan pengurus DPC PERADI Kota Batam.

‎Keluarga besar DPC PERADI Kota Batam mendoakan agar almarhum Abdul Kadir, S.H., M.H. mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan, ketabahan, dan keikhlasan. (RP).
Lebih baru Lebih lama